Anies Bicarakan Soal Langkah kedepan dan kualisi Solid bersama Surya Paloh, SBY dan Salim Sagaf

  • Bagikan
Anies Dan Koalisi Solid

Bakal (capres) Calon Presiden RI dari Koalisi Perubahan yakni Anies Baswedan menyatakan, saat ini pihaknya didalam Koalisi Perubahan semakin solid dalam menyongsong Persiapan Pilpres 2024.

Pernyataan itu disampaikan Anies usai dirinya bertemu dengan ketiga tokoh partai Koalisi Perubahan yakni Ketua Umum NasDem Surya Paloh, Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Ketua Majlis Syuro PKS Salim Segaf Al-Jufri.

“Kami sudah solid dan sudah membicatakan tentang strategi langkah untuk ke depan,” kata Anies saat jumpa pers di Kantor DPP PKS, TB Simatupang, Jakarta, Minggu (27/8/2023).

Anies berkata, saat ini yang dibahas dan dilihat oleh Koalisi Perubahan adalah untuk upaya ke depan, atau langkah kami depan dalam menyusun strategi yang diyakini untuk memenangkan Pilpres 2024

“didalam tadi kita hanya berdialog santai dengan mediskusikan langkah – langkah strategi untuk persiapan saja kok, dan bagaimana nanti langkah politik ketiga partai politik ini ke depannya.” ujar Anis, Meski begitu, Anies tidak membeberkan secara detail terkait apa yang dimaksud dengan langkah ke depannya itu.

Bakal Capres dari Koalisi Perubahan yakni Anies Baswedan mengungkapkan pertemuan dirinya dengan ketiga tokoh partai yang dilakukan secara bergiliran ini berlangsung secara guyup. Anies mengungkapkan arah pembicaraan dirinya usai pertemuan dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh, Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono dan Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al-Jufri.

saat ditanya oleh wartawan AHY Mengungkapkan “Mudah-mudahan saja pergelaran wayang malam ini juga nyambung soal itu. soal bagaimana solid bagaimana langkah-langkah ke depan gitu ya,” kata AHY.

Kata mantan Gubernur DKI Jakarta itu, langkah politik ke depan itu menurut dia akan disampaikan nantinya kepada publik.

Sebagai informasi, belakangan ini Anies sudah bertemu dengan beberapa petinggi partai di Koalisi Perubahan. Dimana pada tanggal 24 Agustus lalu, Anies bertemu dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh di Jakarta.

Lalu pada tanggal 25 Agustus kemarin Anies bertemu dengan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Cikeas.

Terakhir, pada tanggal 26 Agustus pagi Anies bertemu dengan Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al-Jufri di Pejaten, Jakarta Selatan.

  • Bagikan