Komjen Wahyu Widada, Mantan Kapolda Aceh Diangkat Kabareskrim Polri

  • Bagikan
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menunjuk Komjen Wahyu Widada sebagai Kabareskrim menggantikan Komjen Agus Andrianto menjadi Wakapolri. Keputusan tersebut dalam surat telegram (TR) TR ditandatangani Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo terlihat pada, Senin (26/6/2023). doc/Humas Polri

ACEH – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menunjuk Komjen Wahyu Widada sebagai Kabareskrim menggantikan Komjen Agus Andrianto.

Komjen Wahyu Widada yang sebelumnya menjabat sebagai Kabaintelkam Polri kini menjabat Kabareskrim Polri menggantikan Komjen Pol Agus Andrianto yang dipercaya menjadi Wakapolri menggantikan Komjen Gatot eddy Pramono yang dimutasikan sebagai Pati Mabes Polri dalam rangka pensiun.

Keputusan tersebut tertuang dalam surat telegram (TR) Nomor: ST/1393/VI/KEP./2023 tanggal 24 Juni 2023.

TR itu ditandatangani Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo terlihat pada, Senin (26/6/2023).

Wahyu Widada lulusan Akpol 1991, satu angkatan dengan Kapolri Jenderal Listyo Sigit.

Komjen Wahyu lulusan terbaik atau peraih penghargaan Adhi Makayasa.

Dan Komjen Wahyu mengawali karirnya di satuan Polairud.

Sementara posisi Kabaintelkam akan diisi oleh Komjen Suntana yang sebelumnya menjabat Pati Baintelkam dengan penempatan sebagai Wakil Kepala Badan Sandi Siber Negara (BSSN).

Selain itu, Kapolri juga memutasi sejumlah personel lainnya di lingkungan Korps Bahyangkara. []

  • Bagikan